Resep Chiz
Resep Brownies Panggang “Chewy Fudgy”
Resep Brownies Panggang “Chewy Fudgy”

Resep Brownies Panggang “Chewy Fudgy”

Brownies panggang adalah salah satu kue yang difavoritkan oleh banyak orang. Tidak melulu memanfaatkan rasa coklat original, brownies panggang memiliki berbagai variasi rasa seperti tambahan selai kacang dan greentea, dan faktanya, setiap orang memiliki resep brownies favorit mereka masing – masing.

Membuat brownies panggang sebenarnya cukup mudah, dan kali ini, Pro Chiz akan mengenalkan resep brownies panggang “Chewy Fudgy,” tanpa mixer, tanpa bahan – bahan asing yang sulit ditemukan, namun memiliki citarasa khas yang sangat nikmat dikunyah. Ada dua hal yang harus terdapat dalam setiap brownies, kenyal dan lembut.

Brownies panggang yang kenyal memiliki tekstur yang padat, akan tetapi mudah dikunyah. Brownies juga harus terasa lembut meskipun teksturnya padat.

Sebelum melanjutkan ke resep, ada beberapa hal penting yang perlu Anda ketahui tentang brownies. Bahan – bahan utama memasak brownies adalah coklat, tepung terigu, gula, dan telus. Campuran dari bahan – bahan ini akan memepengaruhi tekstur brownies setelah di panggang.

Jika Anda menggunakan coklat bubuk dalam membuat brownies panggang, Anda akan membutuhkan ekstra mentega karena coklat bubuk tidak mengandung lemak seperti kandungan coklat batang. Disarankan untuk menggunakan coklat batang dalam pembuatan brownies untuk mendapatkan tekstur brownies yang lebih halus dan kenyal, dan untuk menambahkan rasa manism tambahkan sedikit susu coklat.

Bahan – Bahan

  • 115 gram mentega
  • 8 ons batang coklat manis
  • 150 gram gula pasir
  • 50 gram gula coklat
  • 3 butir telur
  • 1 sendok teh ektrak vanila
  • 80 gram tepung terigu
  • 11 gram bubuk coklat
  • 180 gram butir coklat manis (chocolate chips)
  • Keju Prochiz Spready

Cara Membuat

  1. Lelehkan mentega dan coklat yang telah dipotong kecil kecil dalam sebuah loyang kecil dengan panas sedang sembari diaduk selama 5 menit. Atau Anda bisa melelehkannya pada microwave dengan suhu sedang selama 20 detik. Setelah dilelehkan, pindahkan campuran tersebut ke dalam mangkuk besar dan diamkan selama 10 menit.
  2. Panaskan oven ke suhu 350 derajat Farenheit. Siapkan sebuah loyang yang telah dilapisi aluminum foil pada dasarnya atau kertas minyak.
  3. Campurkan gula pasir dan gula coklat ke dalam campuran coklat dan mentega yang sudah dingin. Tambahkan telur, aduk hingga lembut. Kemudian tambahkan ekstrak vanila. Perlahan masukan tepung terigu, bubuk coklat, dan garam. Setelah tercampur rata, masukan pula chocolate chips.
  4. Tuangkan adonan ke loyang yang telah disiapkan dan panggang selama 35 – 36 menit hingga kue brownies mulai menyembul keluar dari pinggir loyang. Gunakan tusuk gigi untuk memastikan bahwa tekstur brownies panggang sudah cukup padat. Jika belum padat, panggang lagi selama beberapa menit dengan suhu rendah.
  5. Setelah pemanggangan setelah, diamkan brownies panggang di dalam oven selama beberapa saat hingga mendingin. Setelah selesai didinginkan, pisahkan aluminum foil dan brownies.
  6. Setelah terpisah dari aluminum foil dan dipindahkan ke wadah penyajian, oleskan keju ProChiz Spready untuk menambah citarasa gurih yang lembut pada brownies panggang.
  7. Tips tambahan, agar brownies panggang bisa bertahan lama, seusai dipanggang simpan brownies dalam kulkas. Brownies panggang yang sudah didinginkan dapat bertahan hingga 2-3 bulan.
     

Bahan-bahan:

  • 115 gram mentega
  • 8 ons batang coklat manis
  • 150 gram gula pasir
  • 50 gram gula coklat
  • 3 butir telur
  • 1 sendok teh ektrak vanila
  • 80 gram tepung terigu
  • 11 gram bubuk coklat
  • 180 gram butir coklat manis (chocolate chips)
  • Keju Prochiz Spready

Langkah:

  • Lelehkan mentega dan coklat yang telah dipotong kecil kecil dalam sebuah loyang kecil dengan panas sedang sembari diaduk selama 5 menit. Atau Anda bisa melelehkannya pada microwave dengan suhu sedang selama 20 detik. Setelah dilelehkan, pindahkan campuran tersebut ke dalam mangkuk besar dan diamkan selama 10 menit.
  • Panaskan oven ke suhu 350 derajat Farenheit. Siapkan sebuah loyang yang telah dilapisi aluminum foil pada dasarnya atau kertas minyak.
  • Campurkan gula pasir dan gula coklat ke dalam campuran coklat dan mentega yang sudah dingin. Tambahkan telur, aduk hingga lembut. Kemudian tambahkan ekstrak vanila. Perlahan masukan tepung terigu, bubuk coklat, dan garam. Setelah tercampur rata, masukan pula chocolate chips.
  • Tuangkan adonan ke loyang yang telah disiapkan dan panggang selama 35 - 36 menit hingga kue brownies mulai menyembul keluar dari pinggir loyang. Gunakan tusuk gigi untuk memastikan bahwa tekstur brownies panggang sudah cukup padat. Jika belum padat, panggang lagi selama beberapa menit dengan suhu rendah.
  • Setelah pemanggangan setelah, diamkan brownies panggang di dalam oven selama beberapa saat hingga mendingin. Setelah selesai didinginkan, pisahkan aluminum foil dan brownies.
  • Setelah terpisah dari aluminum foil dan dipindahkan ke wadah penyajian, oleskan keju ProChiz Spready untuk menambah citarasa gurih yang lembut pada brownies panggang.
  • Tips tambahan, agar brownies panggang bisa bertahan lama, seusai dipanggang simpan brownies dalam kulkas. Brownies panggang yang sudah didinginkan dapat bertahan hingga 2-3 bulan.
Nilai!

0