Popcorn Cheese Caramel Cake
2j
16
Bahan-bahan:
- 3 layer Vanilla Sponge Cake
- 100 gr Caramel Popcorn
BAHAN CARAMEL SAUCE :
- 40 ml Air
- 150 gr Gula Pasir
- 225 gr Fresh Cream
- 1 sdt Garam
- 75 gr Mentega
- 100 gr PROCHIZ Spready
BAHAN CHEESE CREAM CARAMEL :
- 150 gr Whip Cream Bubuk
- 300 ml Susu Cair
- 100 gr Caramel
- 170 gr PROCHIZ Spready
Langkah:
- Masak air dan gula pasir hingga mengental dan berubah warna menjadi kecoklatan
- Tambahkan fresh cream, aduk merata
- Kemudian tambahkan mentega dan PROCHIZ Spready, aduk merata
- Diamkan hingga dingin sampai siap digunakan
- Campur semua bahan cheese cream caramel, kocok hingga mengembang
- Ambil 1 layer sponge cake, lapisi dengan cheese cream caramel
- Tumpuk lagi dengan layer ke 2 lapisi lagi dengan cheese cream caramel
- Terakhir tumpuk dengan sponge cake dan cover semua permukaan cake dengan cheese cream
- Siram bagian atas cake dengan caramel sauce, hias dengan popcorn caramel