![]() |
17 Jul 2017
Kunci Keberhasilan Resep Stik KejuEntah dari mana asal resep stik keju alias cistik ini berasal, tetapi secara awam kita dapat melihat bahwa kata ‘sistik’ atau ‘cistik’ ini bunyinya sangat mirip dengan ‘cheese stick’ dalam Bahasa Inggris yang artinya stik keju. Meskipun resep stik keju pada akhirnya memang masuk dalam ketegori resep kue kering, tetapi umumnya camilan ini dimasak dengan cara digoreng dan tidak dipanggang seperti kue kering kebanyakan. |
![]() |
13 Jul 2017
Kombinasi Nastar Keju? Cocokkah?Pernahkah Anda mendengar resep nastar keju? Resep nastar keju adalah modifikasi dari resep nastar tradisional. Lalu, siapa tak kenal nastar? Kue manis ini tampaknya merupakan kue wajib dalam suguhan ketika dalam lawatan keluarga pada saat hari besar. Resep aslinya merupakan resep asal Eropa. Nastar dibawa ke Tanah Air pada masa kolonial oleh Belanda. Nastar berasal dari penggabungan dua kata dalam Bahasa Belanda yakni ‘ananas’ (nanas) dan ‘taart’ (kue). |
![]() |
12 Jul 2017
5 Topping Ajaib untuk Martabak Keju AndaSepulang letih bekerja, kita seringkali menginginkan camilan yang tak repot mendapatkannya. Martabak keju adalah pilihan yang paling mudah. Selain bisa didapatkan di mana saja, membeli sekotak martabak keju manis tak akan menciderai kocek Anda. Anda bukan pertama kalinya membeli dan memakan martabak keju bukan? Anda pasti sadar betul, rasa martabak manis ini sudah dapat Anda perkirakan seperti apa. |
![]() |
11 Jul 2017
Mozzarella pada Makaroni PanggangMakaroni panggang di Indonesia berbahan dasar makaroni, daging asap, kornet atau daging cincang, keju cheddar, susu cair, bawang bombay, bawang putih, mentega, telur, biji pala, lada, garam, gula. Makaroni panggang di Indonesia umumnya menggunakan keju cheddar baik itu di dalam adonan maupun untuk topping. Sebenarnya makaroni panggang dapat menggunakan berbagai jenis keju, baik yang memiliki tekstur tidak lembek seperti cheddar atau parmesan, maupun keju lembut seperti mozzarella. |
![]() |
05 Jul 2017
Peran Keju Oles pada TiramisuTiramisù adalah kue khas Italia dengan taburan bubuk kakao di atasnya dan kadang menggunakan keju oles untuk perekat lapisannya. Kue ini merupakan hidangan penutup yang dimakan dengan sendok, sehingga digolongkan ke dalam hidangan "al cucchiaio" yang artinya ‘menggunakan sendok’. Kue ini tidak dibuat dari adonan dan tidak dipanggang. Bahan dasarnya adalah biskuit yang sudah direndam ke dalam larutan kopi serta keju mascarpone atau keju oles. Biskuit disusun dan dilapisi dengan krim kocok atau whipped cream sebelum dimasukkan dalam pendingin agar kue tidak hancur saat disajikan. |
![]() |
03 Jul 2017
Keju Oles dan Kue ‘Telanjang’Anda pernah mendengar cake dengan nama Naked Cake? Naked Cake adalah kue yang tidak dipoles atau dilapisi icing (olahan krim gula untuk menutup bagian luar). Awalnya Naked Cake populer di Amerika. Kue tersebut berupa lapisan cake yang ditumpu dan ditempelkan dihubungkan dengan olesan seperti keju oles atau selai. Anda bisa berkreasi dengan memberikan kesan rustic (kasar) dengan tetap membuat cake Anda ‘telanjang’. |
![]() |
29 Jun 2017
Kisah Pisang Keju di NusantaraPisang merupakan salah satu jenis buah yang dapat diolah menjadi berbagai hidangan. Mulai dari kolak, aneka keripik, gorengan pisang, hingga yang tidak kalah populer yaitu pisang keju. Pisang keju sebenarnya bentuk pengembangan dari pisang goreng yang telah ada sebelumnya. Pisang goreng sendiri terdapat dua jenis, yakni pisang yang digoreng dan berbalut tepung, dan pisang yang dikupas digoreng begitu saja tanpa dibalut dengan tepung. |
![]() |
23 Jun 2017
Martabak Mini yang Mini Tapi LezatSebelum adanya martabak mini, alangkah baiknya kita mengenal asal mula dari martabak. Pada umumnya, martabak dikenal dengan dua jenis, yakni martabak asin (atau martabak telur) dan martabak manis. Keduanya memiliki rasa dan bentuk yang berbeda. Martabak asin memiliki rasa yang gurih karena menggunakan bahan baku telur dan daging ayam atau sapi, yang dibalut dengan tepung yang digoreng. Sedangkan martabak manis (Hok Lo Pan), berbahan baku tepung terigu yang diolesi mentega, kemudian ditaburi cokelat, keju, atau kacang. Seiring dengan perkembangannya, martabak manis memiliki beragam varian rasa, begitu juga dengan bentuknya. Kini banyak dijual martabak manis dengan ukuran yang kecil, atau lebih dikenal dengan sebutan martabak mini. Di Bandung, biasa disebut martabak terang bulan, karena bentuknya yang bulat seperti bulan. |
![]() |
10 Jun 2017
Satu Resep Martabak Manis untuk Keberagaman RasaMartabak atau muttabaq dalam Bahasa Arab artinya 'dilipat' sesuai dengan proses memasaknya yang dilipat. Resep martabak manis, nama, hingga bahannya juga beragam, tergantung di mana daerah martabak tersebut diperoleh. Resep martabak manis jelas berbeda dari martabak asin atau martabak telur, meskipun mereka sama-sama menyandang gelar 'martabak'. Umumnya resep martabak manis pada bagian pastry atau kuenya terdiri dari tepung terigu, mentega, gula, vanili, santan, telur dan soda kue. |
![]() |
07 Jun 2017
Cara Menyimpan Si Lezat, Keju MozzarellaKeju mozzarella memiliki rasa dan tekstur yang lembut. Keju mozzarella adalah keju yang berasal dari Italia. Keju mozzarella sebaiknya segera disajikan atau diolah dan sebaiknya dibeli dalam jumlah yang kecil sesuai kebutuhan. Hal ini disebabkan karena keju mozzarella cepat berubah bentuk dan rasa. Untuk mencegah keju mozzarella rusak, sisa keju keju yang tidak digunakan harus segera disimpan di lemari pendingin dan diletakkan di dalam wadah berisi air. Ketika air tempat di mana keju mozzarella disimpan berubah warna menjadi keruh, segera ganti air tersebut. |
![]() |
08 May 2017
Lomba Berbuka Bersama ProchizKreasikan menu berbuka puasa favoritmu dan menangkan hadiah menarik dari Prochiz. |
![]() |
27 Apr 2017
Cara Menyimpan Keju Agar Tidak BerjamurBagaimana cara menyimpan keju agar awet dan tidak berjamur? |
![]() |
25 Apr 2017
Tips Agar Kue Kering RenyahBeberapa langkah yang dapat diikuti dalam membuat kue kering. Berikut tips nya. |
![]() |
25 Apr 2017
Cooking Demo With Chef Billy KalangiCooking Demo Bersama Chef Billy Kalangi akan hadir di Jember |
![]() |
24 Apr 2017
Memilih Keju Yang BaikSebelum membeli keju di pasaran, perhatikan tips cara memilih keju yang baik. |
![]() |
22 Apr 2017
Keju CheddarKeju cheddar merupakan keju yang umum ditemui di masyarakat sebagai topping makanan. |